Hello! Lama banget tidak ketak-ketik. Post ini sebenarnya sudah 50% rampung dari tahun lalu tapi akhirnya tidak dilanjutkan karena ada hobby lain. lol. Di post selanjutnya saya akan infokan tentang visa 408. Stay tune!
Setelah membahas Driving License, post ini akan menjelaskan bagaimana cara membeli mobil bekas (second hand) di Australia tepatnya di Queensland.
Bagi para pemegang work & holiday visa, mobil menjadi kebutuhan penting saat akan kerja farming atau tinggal di kota kecil yang transportasi umumnya kurang memadai. Selain itu, mobil juga memudahkan kita untuk berpindah dari satu kota ke kota lain.
Kalian tidak perlu membeli mobil baru atau mobil second yang tahun keluarannya baru karena tidak akan dipakai dalam jangka waktu panjang. Banyak mobil second yang masih bagus dan layak pakai kok.
BERAPA HARGA MOBIL SECOND DI AUSTRALIA?
Banyak yang bilang mobil second di Australia murah, $2000 (sekitar 20 juta rupiah) udah dapat. Kalau se-penglihatanku iya memang ada yang harga segitu tapi biasanya unregistered, sell without RWC, something wrong with the machine or aircon dll. Apa itu unregistered dan RWC? Saya akan jelaskan di bawah.
Menurut saya, lebih baik cari yang pasti-pasti aja karena kita akan melakukan perjalanan jauh dengan mobil tersebut. Kalau tiba-tiba mogok di tengah jalan bisa berabe. Belum lagi nanti kalau dijual, jadi keluar duit lebih banyak untuk perbaiki ini-itu. Dengan duit $3000 – $5000 bisa kok dapat mobil yang lebih ok.
DIMANA CARI MOBIL SECOND?
– Marketplace Facebook
– Gumtree
– Facebook Group : [city name] Buy, Swap, Sell
– Facebook/Whatsapp/Line Indonesian Group
– Car For Sale yang dipajang di halaman rumah/samping jalan
– Car Dealer -> biasanya lebih mahal tapi lebih terjamin
Kami mendapatkan mobil tercintah kami lewat cara yang ke-5, Car For Sale yang dipajang di halaman rumah/samping jalan. Saat itu di marketplace Facebook dan gumtree pilihannya sedikit dan kurang ok. Kami dibantu dan diantar oleh atasan dan suaminya buat muter-muter nyari mobil. Untungnya dapat mobil yang cocok karena tiga minggu setelahnya Australia lock down sedangkan tempat tinggal 45 menit dari supermarket! :’)
APA ITU DoT, RWC, REGO, PRIVATE SELLER, ONO?
Saat melihat iklan mobil, kalian akan merasa asing dengan istilah-istilahnya. Saya akan coba jelaskan berdasarkan pengalaman pribadi dan informasi yang saya baca:
- DoT (Department of Transport)
DoT adalah department milik pemerintah yang mengurus license (plat kendaraan), registration (STNK), driving licence (SIM), transport policies dan sebagainya. Biasanya di kota besar terdapat lebih dari satu DoT. Kalian pun bisa menjumpai DoT di kota-kota terpencil Queensland seperti Emerald, Blackwater, Clermont, Moranbah, Cloncurry, Miles dan lain-lain. - RWC (Roadworthy Certificate)
RWC adalah sertifikat yang dikeluarkan oleh bengkel (AIS; Approved Inspection Station) yang diakui oleh pemerintah, yang menyatakan bahwa kendaraan layak digunakan. Bengkel tersebut akan mengecek segalanya (ban, rem, steering, suspension, lampu, windscreen, body rust or damage). Jika ada part yang harus diganti atau diperbaiki, penjual harus melakukannya agar mendapatkan RWC. Nah RWC harus disertakan oleh penjual saat melakukan ganti nama di DoT. Jadi hak kita sebagai pembeli/konsumen lebih terjamin. Untuk state lain, istilahnya bisa berbeda.
Ada pengecualian dimana RWC tidak dibutuhkan dalam proses jual-beli, salah satunya yaitu ketika kita tinggal lebih dari 50 km dari DoT terdekat. Hal itu terjadi saat kami membeli mobil pertama kami di Rubyvale, Queensland. DoT terdekat adalah di Emerald yang berjarak 60 km dari Rubyvale. - REGO alias REGISTRATION
Rego ini seperti STNK di Indonesia. Bedanya ada opsi untuk perpanjang 6 bulan atau 12 bulan (biasanya 12 bulan lebih murah daripada 6 bulan). Semua dilakukan by online sehingga kita tidak perlu ke DoT. Kita akan mendapatkan email dari DoT 1 bulan 10 hari sebelum masa berlaku rego habis. Contoh email dan harga rego bisa dicek di gambar di bawah. Oh ya, bedanya lagi dari Indonesia, kita tidak perlu mengganti plat kendaraan setiap lima tahun (yeaay!). - Private Seller
Beli langsung ke pemilik kendaraan alias tangan pertama, bukan lewat agent penjual mobil bekas (licensed motor dealer). - Ono (or near offer)
Jika melihat ono di ‘lapak’ online penjual, berarti penjual masih bisa dinego tipis (tidak berkurang jauh dari harga yang dipajang).
DOKUMEN YANG DIPERLUKAN UNTUK MEMBELI MOBIL
- Form Vehicle Registration Transfer Application F3520 (print di kertas A4 atau ambil di DoT).
- Form New Customer Application F3503 (print di kertas A4 atau ambil di DoT).
Form ini cuma diperlukan saat pertama kali berhubungan dengan DoT, contoh : pemegang interstate atau overseas driver licence holder atau pertama kali membuat driver licence. Setelah itu, kalian akan diberikan Customer Reference Number (CRN) yang dapat digunakan untuk login di website Transport and Main Roads (TMR). CRN ini juga yang akan jadi driver licence number jika kalian transfer SIM ke Australian driver licence khususnya Queensland. - RWC/Safety certificates.
RWC disediakan oleh penjual dan dapat berupa tulis tangan atau print-printan. Pastikan RWC tidak expired: tidak lewat 2.000 km dari km yang tertulis di RWC atau lebih dari dua bulan (whichever comes first). Jika kalian memutuskan untuk membeli mobil tanpa RWC (misalnya karena masuk dalam pengecualian; tinggal lebih dari 50 km dari DoT), ada baiknya untuk mengecek apakah mobil tersebut pernah write-off. Pengecekan bisa dilakukan online melalui Personal Property Securities Register (PPSR) dengan biaya $2. - Bukti Domisili.
Dapat berupa account information dari bank, tagihan listrik, dokumen lease/rental dan lain-lain. - Bukti Identitas.
List bukti identitas yang harus disertakan dapat dilihat di link berikut. Biasanya para pemegang WHV menyertakan passport (category A), visa (category A) dan debit/credit card (category B).
BAGAIMANA PROSES JUAL BELI MOBIL?
Setelah semua dokumen lengkap dan ditandatangani oleh penjual dan pembeli, kedua belah pihak bersama-sama ke DoT untuk menyerahkan seluruh dokumen. Jika kalian sudah punya CRN, kalian bisa melakukan transaksi jual-beli atau balik nama tanpa ke DoT. Penjual cukup login ke TMR dan ikuti petunjuk untuk transfer vehicle. Pihak pembeli akan menerima email untuk mengonfirmasi proses tersebut.
Pembeli harus membayar pajak jual-beli ke DoT. Saya tidak mengerti bagaimana perhitungannya tapi saat itu saya membayar $112.60 untuk mobil senilai $2,000. Oh, mobil yang saya beli adalah Toyota Corolla Conquest tahun 2002 Automatic dengan warna silver dan 243,xxx km. Sehari setelah proses jual beli mobil, saya menerima email dari DoT berisi rego.
Oh iya mengenai asuransi yang bersifat wajib, biaya asuransi sudah termasuk di dalam rego. Tapi tidak banyak yang dicover oleh asuransi tersebut, cuma injury caused to others. Maka dari itu, lebih baik membeli asuransi tambahan seperti untuk mengcover kerusakan mobil atau property yang kita tabrak (third party) dan lain-lain sesuai kebutuhan.
Oke! Selamat Anda mempunyai mobil di Australia! *yaayy*
Bagaimana pengalamanmu membeli kendaraan di Queensland atau state lain di Australia?
Share di kolom komentar di bawah ya!